Cara pohon bambu beradaptasi dengan lingkungan

Bambu merupakan sejenis rumput dan 
beberapa spesies kelompok ini berukuran sangat besar cara pohon bambu beradaptasi dengan lingkungan dilakukan dengan cara struktur tiap batang pohon bambu yang tumbuh membentuk satu kelompok agar tidak mudah tumbang terkena angin selain itu pohon bambu juga memiliki banyak akar yang panjang dan ruang penyimpanan air pada batang memungkinkan bambu dapat bertahan dalam segala cuaca
Bambu  merupakan tanaman dengan pertumbuhan tercepat di dunia. Setiap hari bambu bisa tumbuh setinggi 88.9 inci. yaitu 3,9 cm per jam.. Tinggi maksimal pohon bambu  bisa sampai 40m.

Berkat tingkat pertumbuhannya yang luar biasa, bambu hanya membutuhkan waktu 3 -5 tahun untuk berkembang dan dipanen. Dibandingkan dengan kayu yang umurnya 30-50 tahun. Oleh karena itu, bambu sangat baik digunakan sebagai bahan pembangunan berkelanjutan yang dapat menggantikan kayu

Bambu memiliki kekuatan tarik yang lebih besar dari baja dan kuat tekan yang lebih baik dari beton. Perbandingan tarik terhadap berat jenis bambu adalah 6 kali lipat dari baja.
Secara khusus, bambu memiliki kemampuan lentur yang sangat baik, membuatnya mudah untuk membentuk bangunan, 

Bambu sangat bagus untuk lingkungan, karena menghilangkan 40-50% lebih banyak CO2 dari udara daripada pohon dan menghasilkan 30% lebih banyak oksigen daripada pohon. . 

Cara utama reproduksi bambu adalah reproduksi aseksual dengan batang bawah yang berada di tanah, rebung yang tumbuh dari batang bawah tanah akan tumbuh dari dalam tanah menjadi batang bambu. Karena karakteristik bambu inilah maka hutan bambu terus tumbuh dan beregenerasi secara terus menerus. Bahkan di pegunungan Himalaya yang membeku ada bambu yang tumbuh di lereng gunung pada ketinggian 4.000 m.
Oleh karena itu, bambu dianggap sebagai sumber bahan baku konstruksi yang berkelanjutan. Konstruksi bambu yang dirawat dengan baik dapat bertahan hingga seratus tahun

Bambu berbunga Setelah 50 hingga 100 tahun, meski hal inj jarang terjadi, hal itu pertanda bambu itu akan segera mati.